Minggu, 13 Maret 2011

Langkah-Langkah Mendirikan Warnet

Tahap Perencanaan

1. Bisnis Plan Perlu Diperhitungkan Dengan Baik
    Item yg perlu diperhatikan :
  • Investasi; meliputi beberapa komponen seperti : Komputer, Peralatan LAN, ISP, Software, Printer, meja kursi dan biaya marketing
  • Biaya operasional bulanan : Gaji operator, akses internet, telepon, listrik
  • Pemasukan : biaya akses internet oleh konsumen
2. Survey Potensi Pasar
  • Populasi orang muda yg berada di sekitar wilayah Warnet (dekat kampus / sekolah)
  • Kemampuan finansial target pasar (minimal sebaiknya mereka mampu mengeluarkan uang Rp.10.000 – Rp. 20.000 / bulan untuk akses internet)
3. Menguasai Teknologi Internet dan Warnet
  • Membeli / membaca buku tentang internet (anda dapat mengunjungi : www.ilmukomputer.com)
  • Mencoba software untuk chatting, browsing, download
  • Cek kondisi jaringan telepon tempat Warnet. Jangan sampai kecepatan data yang diperoleh sangat rendah
Tahap Instalasi :
Setelah yakin kita menguasai teknologi Warnet, jaminan pasar cukup baik dan secara bisnis memungkinkan maka langkah berikutnya adalah melakukan instalasi dan pemasaran.
  • Untuk instalasi komputer dan LAN dan penataan ruangan dibutuhkan waktu lebih kurang 1 minggu jika ruangan & telepon telah tersedia.
  • Menddidik operator / penjaga Warnet, karena dibutuhkan kemampuan mengoperasikan komputer sesuai dengan softwarte yang kita gunakan, dan menjadi semacam Customer Care bagi pelanggan Warnet (belum tentu semua customer mengenal internet).
Tahap Operasi :
Pada tahap ini diharapkan Warnet telah dapat beroperasi dengan lancar secara teknologi. Pengembangan lebih lanjut yang perlu dilakukan adalah :
  • Marketing. Dapat dilakukan dengan menggunakan leaflet / brosur sederhana atau iklan di media radio, koran lokal.
  • Usahakan untuk memberikan wadah bagi pengguna agar menjadi jelas keuntungan yang akan diperoleh dari internet.
  • Marketing yang menarik adalah menggabungkan dengan kursus penggunaan internet.
  • Membangun jaringan masyarakat melalui forum-forum diskusi : mailing list di internet.
bersambung : “Investasi Warnet Masih Menguntungkan”
read more..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar